Honey Peanut Crunch

Honey Peanut Crunch

Resep kue Honey Peanut Crunch

Bahan:
500 g tepung terigu protein sedang
2 sdt soda kue
100 g gula bubuk/kastor
230 g mentega tawar
2 sdm kulit jeruk Navel iris halus
230 g madu
125 g kacang tanah kupas, sangrai, cincang

Cara membuat:

  Tempatkan tepung, soda kue, dan gula dalam mangkuk besar.

  Masukkan mentega, kulit jeruk dan aduk sampai bergumpal halus.

  Hangatkan madu sampai meleleh, masukkan ke dalam adonan dan aduk rata

  Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil, taburi kacang cincang.

  Taruh dalam loyang datar. Panggang dalam oven 180 C selama 8 menit
Untuk 40 buah

Udang Renyah

Udang Renyah

Resep masakan udang renyah

Bahan:
12 ekor udang ukuran sedang, kupas, sisakan ekornya
1 siung bawang putih, parut
1/2 sdt garam
1 putih telur ayam, kocok hingga berbuih
minyak goreng
Aduk rata:
100 g tepung panir putih yang kasar
25 g keju Parmesan bubuk

Cara membuat:

  Aduk udang dengan bawang putih dan garam hingga rata.

  Celupkan dalam putih telur lalu gulingkan dalam campuran tepung panir sambil tekan-tekan hingga tepung roti melekat. Jika ingin lapisan lebih tebal, ulangi sekali lagi.

  Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.

  Sajikan dengan mayones atau saus cabai botolan.
Untuk 4 orang

Udang Goreng Renyah

Udang Goreng Renyah

Resep masakan udang goreng renyah

Bahan:
8 ekor udang windu yang besar
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
Lapisan:
75 g tepung terigu
1 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 putih telur ayam, kocok hingga berbuih
100 g tepung panko (tepung panir kasar yang putih)

Cara membuat:

  Buang kepala udang, kupas, sisakan ekornya.

  Dengan ujung pisau runcing, sayat kedua sisi udang lalu tekan dan bentangkan hingga menjadi pipih dan lurus. Potong ujung ekor yang runcing.

  Taburi udang dengan sedikit merica dan garam.
Lapisan: campur tepung terigu, bawang putih, merica dan garam hingga rata.

  Gulingkan udang dalam campuran terigu hingga rata sambil tekan-tekan hingga lekat.

  Celupkan dalam putih telur lalu gulingkan dalam tepung panko sambil tekan-tekan dan bulatkan bagian ujung ekornya. Ulangi melapis sekali lagi.

  Biarkan beberapa saat hingga lapisan udang agak kering.

  Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.

  Angkat, tiriskan.

  Sajikan dengan mashed potato dan salad lettuce.
Untuk 8 buah

Perkedel Daging Renyah

Perkedel Daging Renyah

Resep masakan perkedel daging renyah

Bahan:
250 g daging sapi cincang
2 sdm tepung terigu
1 butir kuning telur ayam
20 g bawang Bombay, cincang
75 g bengkuang/lobak, serut halus, peras
1 siung bawang putih, parut
1 sdm saus BBQ
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Lapisan:
1 butir putih telur ayam
100 g tepung panir putih kasar

Cara membuat:

  Aduk semua bahan menjadi satu hingga rata.

  Banting-banting hingga benar-benar menyatu.

  Bentuk adonan menjadi bulatan pipih bundar.

  Celupkan dalam telur kocok. Gulingkan dalam tepung panir hingga rata.

  Diamkan beberapa saat hingga agak kering.

  Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.

  Angkat dan tiriskan.

  Sajikan hangat dengan saus BBQ.
Untuk 8 buah

Paha Ayam Goreng Renyah

Paha Ayam Goreng Renyah

Resep masakan paha ayam goreng renyah

Bahan:
2 buah paha ayam bagian atas
1 putih telur, kocok rata
Minyak goreng
Bumbu, aduk rata:
1 siung bawang putih, parut
3 sdm kecap Jepang
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt air jeruk nipis
1 sdt gula pasir
Lapisan, aduk rata:
75 g tepung terigu
1 sdm tepung beras
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk

Cara membuat:

  Ambil tulang pada daging paha ayam. Kerat-kerat bagian paha ayam yang berkulit dan bagian dagingnya.

  Aduk potongan daging dengan Bumbu hingga rata. Diamkan selama 1 jam.

  Lumuri daging ayam dengan campuran bahan Lapisan hingga rata.

  Celupkan potongan dada ayam dengan putih telur lalu gulingkan kembali dalam bahan Lapisan hingga rata.

  Diamkan selama beberapa saat hingga lapisan tepung agak kering.

  Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering. Angkat dan tiriskan.

  Potong-potong dan sajikan.
Untuk 4 orang

Ayam Renyah Bumbu BBQ

Ayam renyah bumbu BBQ

Resep masakan ayam renyah bumbu BBQ

Bahan:
2 buah paha ayam bagian atas
1 butir telur ayam, kocok rata
Minyak goreng
Bumbu, aduk rata:
2 sdm saus BBQ
1 siung bawang putih, parut
1 sdt madu
1 sdt air jeruk nipis
1/2 sdt merica hitam bubuk
1 sdt garam
Pelapis, aduk rata:
3 sdm tepung terigu
50 g cornflakes, memarkan agak halus
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Topping, tumis:
1 sdm minyak sayur
1 siung bawang putih, cincang halus
50 g bawang Bombay, iris tipis

Cara membuat:

  Ambil tulang ayam. Sayat-sayat bagian sisi yang berkulit dan berdaging.

  Pukul-pukul hingga agak pipih.

  Aduk daging paha ayam dengan Bumbu hingga rata. Diamkan selama 1 jam.

  Lumuri daging ayam dengan campuran bahan Lapisan hingga rata.

  Celupkan potongan dada ayam dengan telur kocok lalu gulingkan kembali dalam bahan Lapisan hingga rata.

  Diamkan selama beberapa saat hingga lapisan tepung agak kering.

  Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering. Angkat dan tiriskan.

  Taruh ayam di piring saji, beri Toppingnya.
Untuk 4 orang