Saya baru satu setengah tahun menikah dengan suami dan sudah dikaruniai satu orang anak.
Dulu kami berjauhan karena pekerjaan, tapi sudah 8 bulan ini kami dapat hidup bersama. Sejak anak kami lahir 5 bulan yang lalu, saya belum pernah sekalipun tidur bersama suami. Dia selalu menolak jika saya ingin tidur dengan dia. Jangankan tidur bersama, terkadang saya peluk saja dia tidak mau. Alasannya macam – macam.
Apakah dia tidak mengerti jika saya butuh kasih sayang dari dia?
Saya harus bagaimana?
Apakah saya harus menganggapnya wajar?
Tapi kan seorang istri berhak atas kasih sayang suaminya.